Home Politik Relawan Bustami Resmi Bubarkan Diri dan Alihkan Dukungan ke Mualem
Politik

Relawan Bustami Resmi Bubarkan Diri dan Alihkan Dukungan ke Mualem

Share
Share

PUNCA.CO – Relawan Bustami (RBT) Aceh dari paslon nomor urut 01, secara resmi membubarkan diri dan mengalihkan dukungannya kepada pasangan calon Gubernur Aceh nomor urut 02, H. Muzakir Manaf (Mualem) dan H. Fadhlullah, SE. Deklarasi ini berlangsung pada Sabtu (9/11) di Hotel Kriyad Muraya, Banda Aceh, dengan dihadiri oleh perwakilan relawan RBT dari seluruh penjuru Aceh. Acara tersebut turut dihadiri langsung oleh Mualem dan H. Kamaruddin Abubakar, Ketua Badan Pemenangan Aceh.

Pasca deklarasi pembubaran, RBT bertransformasi menjadi Relawan Pejuang Mualem (RPM). Pengumuman perubahan nama ini disampaikan dalam forum yang dihadiri seluruh perwakilan-nya.

Ketua Umum RBT, Asnawi Zakaria, menjelaskan bahwa keputusan untuk mengalihkan dukungan kepada Mualem merupakan hasil musyawarah seluruh relawan RPT sebelum-nya dari berbagai daerah. Menurutnya, Mualem dianggap sebagai sosok yang paling mampu membawa perubahan positif bagi Aceh.

“Kami dari seluruh perwakilan daerah sudah berdiskusi dan sepakat bahwa hanya Mualem yang dapat membawa perubahan untuk Aceh,” ujar Asnawi kepada awak media.

Lebih lanjut, Asnawi mengungkapkan bahwa RPM telah melakukan konsolidasi untuk menyamakan visi dan menyusun strategi demi memenangkan pasangan Mualem-Dek Fadh pada Pilkada mendatang. RPM memiliki sekitar 2.500 anggota yang tersebar di seluruh Aceh, dan seluruhnya berkomitmen penuh untuk mendukung kemenangan pasangan tersebut.

“Kami memiliki sekitar 2.500 anggota di seluruh Aceh. Mereka berkomitmen dan siap memenangkan Mualem-Dek Fadh,” tegas Asnawi.

Dalam pidatonya, Mualem menyampaikan rasa syukur dan kegembiraannya atas dukungan dari RPM. Ia menilai bergabungnya RPM sebagai tanda baik menuju kemenangan bersama.

“Saya sangat bahagia dengan dukungan dari RPM. Ini adalah pertanda baik untuk perjuangan kita bersama,” ungkap Mualem.

Mualem juga membuka pintu lebar bagi siapa saja yang ingin bergabung dalam pemenangan-nya. Ia mempersilakan mereka yang berminat untuk menemui H. Kamaruddin Abubakar, yang akrab disapa Abu Razak, selaku Ketua Badan Pemenangan Aceh.

“Silakan temui Abu Razak jika ada yang ingin bergabung,” tutup Mualem.

Dengan bergabungnya RPM, dukungan kepada pasangan Mualem-Dek Fadh diprediksi akan semakin kuat menjelang Pilkada Aceh yang kian mendekat.

Share
Tulisan Terkait

Pemuda dan Tanggung Jawab Informasi Sehat di Aceh

Di Aceh, ruang publik kini tidak hanya terbangun di meunasah atau warung...

Hujan Deras Picu Longsor di Leupung, Jalan Nasional Banda Aceh–Meulaboh Macet Total

PUNCA.CO – Hujan deras yang mengguyur wilayah Aceh Besar selama dua hari...

Selangkah Lagi, Aceh Raya Siap Jadi Kabupaten Baru di Aceh

PUNCA.CO – Proses pembentukan Kabupaten Aceh Raya sebagai daerah otonomi baru (DOB)...

Rumah Warga di Simpang Tiga Terbakar, Harta Benda Tak Bersisa

PUNCA.CO – Rumah milik seorang warga lansia di Gampong Lamjamee Dayah, Kecamatan...